border="0"

Susana Hikmat Semakin Terasa Pada Kampanye Akbar Erwin Sahid Saat Habib Ali Bin Husein BSA Membacakan Doa

Habib Ali Bin Husein BSA menutup kampanye dengan membacakan doa bersama
Habib Ali Bin Husein BSA menutup kampanye dengan membacakan doa bersama, Foto: Tim

SEPERDETIK.COM – Kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Parigi Moutong nomor urut 4 Erwin dan Sahid, berakhir dengan penuh kemeriahan dan kehangatan juga penuh hikmat saat Habib Ali Bin Husein BSA menutup kampanye dengan membacakan doa bersama, di Lapangan Raja Tombolotutu Desa Tinombo Jumat 22 November 2024.

Dengan balasan ribu pendukung yang hadir, acara tersebut menjadi puncak perjalanan kampanye yang dirancang untuk menyatukan masyarakat Kabupaten Parigi Moutong melalui semangat kebersamaan dan harapan akan masa depan yang lebih baik.

Kampanye penutupan ini dimeriahkan oleh penampilan musik penyanyi lokal hingga bintang tamu rock ikhsan Sahara. Dan diakhiri dengan pembacaan doa oleh Habib Ali Bin Husein BSA yang menjadikan suasana semakin hikmat di tengah kemeriahan kampanye akbar tersebut.

Namun, kampanye ini bukan hanya tentang musik. Melainkan begimana bentuk kebersamaan masayarakat kabupaten Parigi Moutong dari berbagai eknis, suku dan agama bersatu dalam pesta rakyat yang menjadikan kampanye ini lebih dari sekadar ajang politik—melainkan sebuah perayaan identitas dan kekayaan budaya yang ada di Parigi Moutong.

Semangat yang membara, doa yang tulus, dan dukungan yang mengalir menjadi fondasi kuat pasangan nomor urut 04 untuk menjadikan Daerah Parigi Moutong lebih bahagia, maju, dan sejahtera. Saat pesta rakyat ini berakhir, harapan akan masa depan yang cerah untuk Kabupaten Parigi Moutong semakin nyata di hati semua yang hadir.